Legialator Minta Pemkab Tingkatkan Jalan Area Tambak

Kam, 2 Maret 2023 | 309 Views

Kuala Pembuang- Anggota DPRD Kabupaten Seruyan meminta kepada pemerintah daerah agar memperhatikan kondisi jalan areal petani tambak yang ada di wilayah setempat.

Seperti Anggota DPRD Seruyan Hj Masfuatun, ia meminta agar pemerintah daerah dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Seruyan untuk meningkatkan infrastruktur jalan petani tambak khususnya di Kuala Pembuang, Kecamatan Seruyan Hilir yang mana sebagian titik ruas jalan di arel pertambakan itu masih ada yang rusak dan perlu ditangani.
Kami minta agar PUPR Seruyan bisa memperbaiki sejumlah titik ruas jalan areal petani tambak di Kuala Pembuang yang saat ini kondisinya rusak, agar para petani aktivitas para petani dapat berjalan dengan lancar,” katanya.
Masfuantun menjelaskan, bahwa tidak sedikit dari para petani tambak di Kuala Pembuang saat ini baik itu mereka pembudidaya ikan, udang, kepiting dan lain sebagainya yang mengeluhkan terkait kondisi jalan di areal pertambakan mereka. Terlebih disaat musim penghujan, beberapa titik ruas jalan di arel pertambakan itu kondisinya sangat-sangat licin dan berlumpur sehingga menyulitkan aktivitas sehari-hari para petani.
Oleh karena itu diharapnya, DPUPR Seruyan dapat menindak lanjuti persoalan ini yakni dengan meningkatkan infrastruktur ruas jalan yang kondisinya memprihatinkan tersebut, sehingga segala aktivitas petani tambak di Kuala Pembuang berjalan dengan lancar.
“Melalui akses jalan yang baik ini juga kami berharap, selain mempermudah akses masyarakat tetapi juga meningkatkan hasil panen perikanan di Seruyan, sehingga masyarakat petani bisa lebih sejahtera lagi,” pungkasnya.(Sdi)

iklan

Baca Juga

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *