Pemdes Jamut Pindah Kantor

Kam, 22 Februari 2024 | 53 Views

Muara Teweh – Pemerintah Desa Jamut pada hari ini, Kamis, 22 Februari 2024 pindah dari Kantor Desa yang lama ke Kantor Desa yang baru, yang terletak tidak jauh dari Kantor Desa lama.
Pemdes Jamut telah membangun Kantor Pemerintah Desa yang baru  bersumber dari APBDes  (ADD Tahun 2019, 2020, 2021, 2022 dan 2023) dengan total dana sebesar Rp. 484 juta.
 
Pj. Kepala Desa Jamut Abdul Mutolib atau yang biasa di sapa Tolib ini berharap, dengan menempati Kantor Desa yang baru ini akan menambah suasana dan semangat kerja baru 
Momen pindahan kantor desa lama ke kantor yang baru ini disertai dengan acara syukuran kecil-kecilan dan potong tumpeng. ” Dan kegiatan hari ini kebetulan bersamaan  dengan hari ulang tahun saya (PJ Kades Jamut) ke-49 yakni tanggal 22-02-(1975/2024),”pungkasnya.
 
Pemdes Jamut mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Pemkab Barito Utara, yang telah menyediakan dana ADD yang besar sehingga Pemdes Jamut dapat membangun Kantor Desa Baru dengan konstruksi beton sebagaimana kantor desa lainnya.(…..)
iklan

Baca Juga

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *