Pemkab Murung Raya Syukuran Hari Jadi ke-21

Sel, 1 Agustus 2023 | 271 Views

Puruk Cahu – Pemerintah Kabupaten Murung Raya menggelar Syukuran Hari Jadi ke-21 Kabupaten Murung Raya di Gor Tana Malai Tolung Lingu.

Sebelumnya telah dilaksanakan upacara Peringatan Hari Jadi ke-21 Kabupaten Murung Raya yang berlangsung di stadion Willy M. Yoseph, Selasa (1/8/2023).

Hadir dalam acara syukuran ini Wakil Gubernur Kalteng H. Edy Pratowo, Anggota DPR RI Dapil Kalteng Willy M.Yoseph, Sekda Provinsi Kalteng H.Nuryakin, Bupati Mura Perdie M. Yoseph, Wakil Bupati Mura Rejikinoor, unsur Forkopimda, sejumlah Bupati se-Kalteng dan luar Kalteng, juga undangan lainnya.

Syukuran Hari Jadi ke-21 Kabupaten Murung Raya ditandai dengan acara pemotongan tumpeng sebagai ungkapan wujud syukur.

Pemotongan tumpeng dilakukan Bupati Murung Raya Perdie M.Yoseph dan Istri Lynda Kristiane Perdi kemudian diberikan kepada sejumlah tamu yang hadir.

Bupati Mura Perdie M. Yoseph menyampaikan perayaan syukur HUT ke-21 Murung Raya bertema “Kreatif dan Inovatif Membangun Literasi Masyarakat Yang Berdaya Saing Menuju Murung Raya Emas 2030″.

Ia juga mengatakan, dalam usia ke-21 ini, tentu banyak perubahan dan kemajuan signifikan, mulai dari program pembangunan infrastruktur, peningkatan sumber daya manusia hingga program sosial lainnya.

“Saya mengajak seluruh komponen masyarakat untuk tetap semangat dan bersama-sama Pemerintah membangun Kabupaten Mura tercinta, kerja sama dan rasa saling menopang antara Pemerintah dan semua komponen masyarakat adalah modal penting dalam membangun daerah ini,” kata Perdie. (Mur)

iklan

Baca Juga

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *