Traf tempat duduk di Arena Tiara Batara akan ditangani segera

Rab, 25 Mei 2022 | 389 Views

MuaraTeweh – Salah satu traf tempat duduk penonton di Arena Tiara Batara Muara Teweh pada pintu bagian timur mengalami amblas. Hal itu akibat intensitas curah hujan yang cukup tinggi sehingga mengalami amblas.

Sekda Barito Utara Drs Muhlis melalui Kabag Umum Setda Rosmadianoor saat dikomfirmasi dilapangan mengatakan, pada Jumat (20/5/2022) malam dengan tingginya curah hujan yang mengguyur Kota Muara Teweh mengakibatkan salah satu traf tempat duduk penonton di stadion serba guna Tiara Batara pada pintu bagian Timur mengalami amblas.

“Amblasnya tempat duduk penonton ini akibat intensitas hujan yang cukup tinggi hingga mengakibatkan bagian tempat duduk penonton pada bagian timur mengalami kerusakan tepatnya pada pintu yang berhadapan dengan gedung Balai Antang,” katanya, Senin (23/5/2022).

Dijelaskannya, amblasnya traf duduk penonton ini akibat adanya saluran pembuang air. Karena tingginya curah hujan sehingga saluran yang ada disekeliling arena Tiara batara ini tidak mampu menampung.

P“Hingga air mencari celah dan terjadi rongga di bawah traf duduk mengakibatkan ambruknya traf itu,” ucapnya.

Dikatakannya, mengingat kegiatan HUT Kabupaten Barito Utara sudah sangat dekat sehingga pihaknya melapor ke pimpinan guna mendapatkan arahan. Dan untuk segera menghubungi dinas terkait yakni Dinas PUPR.

“Pada hari Senin ini, kita melakukan pengecekan dan kita sudah tahu penyebabnya dan kita sudah melihat kondisi ambruknya dilapangan,” tutur Rosma panggilan akrab mantan Kabag Protokoler ini.

Usai melakukan pengecekaan bersama Dinas PUPR Barito Utara, berdasarkan saran dari dinas terkait, mereka mencari penyebabnya.

“Penyebabnya adalah saluran pembuangan, saluran ini akan kita benahi,” ungkapnya.

Selain itu juga, melihat kondisi yang ada, saluran bagian bawah tepatnya pinggir lapangan terlihat air tergenang sehingga itu juga menjadi salah satu perhatian untuk dibenahi.

“Melihat kondisi yang ada, ini perlu penanganan yang intensif dan menyeluruh dan yang paling penting kita menangani secara keseluruhan saluran pembuangan,” kata dia.

Dia juga mengatakan, pengerjaan dan perbaikan ini tidak dapat dilakukan secara cepat dan kita juga melihat penganggaran apakan melewati PUPR atau Sekretariat Daerah.

“Dalam hal ini kita meminta arahan dari pimpinan,” katanya.

Ditambahkannya, yang perlu digaris bawahi, bahwa hal ini kita tidak hanya menangai hanya sementara akan tetapi berkelanjutan dan serius serta terencana dengan baik sehingga kedepannya tidak terjadi lagi.

“Dari Setda nanti akan tetap berkoordinasi dengan Dinas PUPR, dan berharap penanganan ini secara menyeluruh,” pungkasnya.(Al)

iklan

Baca Juga

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *