Angin Kencang Hancurkan 2 Rumah dan 1 Kantor

Jum, 9 April 2021 | 259 Views

PURUK CAHU – Hujan disertai angin kencang yang terjadi Kamis (8/4) sore menerjang Kelurahan Muara Tuhup Kecamatan Laung Tuhup menyebabkan 2 rumah dan satu bangunan kantor rusak berat dan padamkan jaringan listrik.

BMKG sebelumnya telah memprediksi, akan terjadi hujan deras dan angin kencang di beberapa wilayah di Provinsi Kalimantan Tengah, termasuk Kecamatan Laung Tuhup dengan kecepatan angin rata rata 10 km/jam.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun hujan dan angin yang terjadi sangat kencang terjadi di Kelurahan Muara Tuhup sekitar pukul 16.00 wib.

Beberapa pohon tumbang hingga merusak beberapa fasilitas umum seperti jembatan dan sebanyak dua unit rumah warga di RT 09 tampak rusak berat serta satu unit bangunan kantor SPSI di RT 06 Kelurahan Muara Tuhup.

“Kemaren anginnya kencang sekali, atap rumah warga yang terbawa angin itu akibat belum terpasang dindingnya,” jelas warga Kelurahan Muara Tuhup, Salasiah, Jumat (9/4).

Ia megungkapkan warga sangat panik, karena angin datang begitu kencangnya secara tiba tiba, sebelumnya disertai hujan lebat dan petir.

“saat kejadian warga banyak berlindung didalam rumah,” jelasnya lagi.

Sementara ditempat yang berbeda Kalak BPBD Mura Karyadi S Sos meminta masyarakat untuk waspada, terkait peringatan cuaca buruk yang sering terjadi belakangan ini.

“kami minta masyarakat tetap waspada, karena cuaca sekarang sangat sulit diprediksi. Potensi hujan deras dan angin kencang diprediksi terjadi di beberapa wilayah di Kalimantan Tengah, kami selaku berkoordinasi dengan pihak BMKG terkait hal ini,” paparnya.(Red)

iklan

Baca Juga

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *