Dinas PUPR Teken MoU Dengan SMKN-1 Bukit Sawit

Sen, 6 Februari 2023 | 336 Views

Muara Teweh, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Barito Utara (PUPR Barut) bekerjasama dgn Sekolah Menengah Kejuran Negeri 1 (SMKN-1) Bukit Sawit Kecamatan Teweh Selatan untuk pemagangan, penanganan pekerjaan di PUPR hingga rekruitmen karyawan dgn Program Studi Teknik Otomotif, Senin (6/2/2023).

Sehubungan dengan bertambahnya alat-alat berat dan alat kerja di Dinas PUPR yang diserahkan lansung oleh Bupati Barito Utara H Nadalsyah dalam acara ‘Taung Tawar” pada, Rabu (14/12/2022) beberapa waktu lalu di halaman kantor Dinas PUPR setempat.

Topik mengatakan, dengan adanya alat-alat berat baru tersebut sangat diperlukan sekali tenaga teknis dalam rangka untuk pemeliharaan dan perawatan.

Dikatakannya, untuk memenuhi tenaga teknis tersebut, Dinas PUPR Barut melaksanakan MoU dengan SMKN-1 Bukit Sawit.
“MoU ini adalah untuk memberdayakan siswa siswi jurusan Teknik otomotif untuk dapat di berdayakan dalam pemeliharaan dan perawatan alat berat yang ada di Dinas PUPR Barut ,” ungkapnya.

Lanjut Kadis PUPR Barut ini, kedepannya kerjasama dgn SMKN1 Bukit Sawit ini bisa diwujudkan dalam bentuk MoU ( Memorandum of Understanding) utk memperkuat dalam pelaksanaan nya.

Sementara itu kepala SMKN1 Bukit Sawit A Hernadi, menyambut baik kerjasama ini sebagai langkah awal untuk mewujudkan visi misi pendidikan terutama sekolah vokasi seperti SMK ini.
“Mudahan-mudahan sinergitas dengan Dinas PUPR kabupaten Barito Utara selalu terjaga dan dapat ditingkatkan kembali,” tukasnya.(al)

iklan

Baca Juga

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *