Pemkab Kotim Diminta Lebih Susun Rencana Kerja Anggaran

Rab, 11 Mei 2022 | 337 Views

Foto – Ketua Fraksi PKB DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur, M. Abadi

Sampit. – Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPRD, M. Abadi meminta agar pemerintah daerah lebih cermat dalam Menyusun rencana anggaran.

“jangan sampai anggaran yang sudah disepakati bersama tidak dapat terserap dengan baik, sehingga menjadi Silpa. Hal ini sangat berdampak terhadap masyarakat,” kata Abadi, Rabu 11 Mei 2022 di Sampit.

Selain itu, kata dia, fraksi PKB meminta agar apa yang menjadi kesepakatan dalam pembahasan APBD tahun anggaran 2022 dapat terlaksana dengan baik.

“jangan ada lagi perubahan-perubahan yang diluar kesepakatan bersama dan kita bersama wajib untuk menaati apa yang sudah menjadi kesimpulan pada rapat pembahasan anggaran,” jelasnya.

Tak hanya itu, lanjut dia, fraksi PKB juga meminta agar pengajuan KUA PPAS dimasa mendatang lebih awal atau tepat waktu sesuai dengan siklus anggaran, agar kita bisa mempunyai waktu yang cukup untuk mempelajari, mencermati, mengoreksi dan mengkritisi serta memberikan saran dan masukan demi perbaikan raperda tentang APBD agar dapat maksimal untuk kesejahteraan masyarakat.

“Jangan sampai terulang lagi seperti pengajuan raperda APBD tahun anggaran sebelumnya, terkesan kita terburu-buru untuk menyelesaikan raperda ini karena batas waktu yang ditentukan sudah habis,” Demikan Abadi.(Fit)

iklan

Baca Juga

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *