Legislator Minta Pemkab Realisasikan Usulan Warga untuk Rehab Mushola Desa Tusuk Belawan

Kam, 11 Mei 2023 | 292 Views

Kuala Pembuang– Anggota DPRD Kabupaten Seruyan Nardi meminta pemerintah kabupaten (Pemkab) setempat untuk bisa merealisasikan rehab mushola yang ada di Desa Tusuk Belawan Kecamatan Seruyan Hulu.

Di mana kondisi mushola di Desa Tusuk Belawan Kecamatan Seruyan Hulu tersebut sangat memprihatinkan.

“Saya mengusulkan agar mushola di Desa Tusuk Belawan Kecamatan Seruyan Hulu tersebut direhab oleh Pemkab Seruyan, mengingat kondisi bangunan mushola saat ini sudah dalam keadaan rusak,” kata Nardi.

Dirinya sangat berharap usulan tersebut dapat secepatnya direalisasikan oleh Pemkab Seruyan, karena kondisi bangunan mushola tersebut sudah rusak parah dan perlu dilakukan perbaikan.

“Kita berharap Pemkab Seruyan bisa menganggarkan untuk perehaban mushola tersebut demi memberikan kenyamanan bagi warga masyarakat di desa setempat dalam menjalankan ibadahnya,” pungkasnya.(sdi)

iklan

Baca Juga

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *